Danlanal Lhokseumawe Kunjungi Posko Tim Satgas Banjir dan Tim Medis di Desa Lhoksukon Aceh Utara

 

Aceh Utara, Singkron.com-- Danlanal Lhokseumawe Kolonel Marinir Dian Suryansyah, beserta rombongan berkunjung ke Posko Tim Satgas Banjir dan Tim Medis di Desa Beuringin LB Lhoksukon Aceh Utara, Rabu (05/01/2022). 

Kegiatan kunjungan Danlanal Lhokseumawe di Desa Beuringin LB  langsung menuju rumah Bapak Masykur dan Ibu Uswatun Hasana, warga terdampak Banjir di Desa Lhoksukon yang baru selesai melaksanakan persalinan/melahirkan. Sesampainya Danlanal Lhokseumawe di rumah Bapak Masykur dan Ibu Uswatun menyerahkan bingkisan dan tali asih dari Kepala Staf TNI Angkatan Laut Yudo Margono yang diwakili oleh Danlanal Lhokseumawe, bingkisan tersebut diserahkan Anggota Kowal Lanal Lhokseumawe kepada Bapak Masykur dalam Rangka HUT Kowal Ke-59.

Danlanal Lhokseumawe memberikan nama Bayi tersebut dengan nama  *Aisya Jalasena*, Putri dari Bapak Masykur dan Ibu Uswatun yang baru selesai melaksanakan persalinan/melahirkan seorang anak perempuan.

Selanjutnya Danlanal Lhokseumawe menyerahkan bantuan berupa logistik/sembako kepada warga yang terdampak banjir di Desa Lhoksukon Aceh Utara. 

Lanal Lhokseumawe sudah menyiapkan logistik/sembako di Posko Satgas Banjir antara lain, Beras 272 karung, Minyak Goreng 100 Liter, Telur 6000 Butir, dan Mie Instan 20 Dus. 

Adapun sumbangan Logistik/Sembako dari Masyarakat Tanoh Anou Krueng Mane berupa Beras 49 Karung, Air Mineral 20 dus, Indomie 13 dus, Telur 330 butir, Ikan Asin 10 kg, dan Roti Kabin 2 dus. 

Bantuan Logistik/ Sembako tersebut dibagikan oleh Danlanal Lhokseumawe Lhokseumawe kepada warga di 7 ( tujuh) Desa di Lhoksukon Aceh Utara yang terdampak banjir.

Bantuan logistik tersebut diserahkan ke setiap desa diwakili Geucik masing-masing desa untuk menerima bantuan logistik/sembako tersebut. 

Nama-nama desa yang menerima bantuan Logistik/Sembako yaitu Desa Beuringin LB Geuchik Abu Bakar, Desa NGA LB Geuchik Husen, Desa Asan LB Geuchik Jamaludin, Desa Matang Munje LB Geuchik Khoirul Nhas, Desa Ule Barat LB Geuchik M. Nasir, Desa Teungoh LB Geuchik Muhammad, dan Desa Dayah LB Geuchik Mustafa. 

Danlanal Lhokseumawe, selesai menyerahkan bantuan Logistik/Sembako kepada masyarakat di 7 desa, kembali ke Mako Lanal Lhokseumawe.

Selama kunjungan di Posko Satgas Banjir, kegiatan berjalan Lancar dan Aman. Pen..(Lanal LSE/har)


Post a Comment

0 Comments