Gol Reyhan Firdaus Antar PSP Jadi Jawara Suratin U-17 Sumatera Barat 2021

 

Limapuluh Kota,Singkron.com --  Satu gol cantik dari penyerang PSP Padang, Reyhan Firdaus ke gawang Dualipa pada menit 74 berhasil mengantarkan PSP Padang menjadi kampiun Piala Suratin U-17 Sumatera Barat tahun 2021. Stadion Singa Harau Kabupaten Lima Puluh Kota menjadi saksi 'Pandeka Mudo' melenggang ke fase nasional Piala Suratin.

Di laga final Suratin U-17 Sumatera Barat tahun 2021 yang mempertemukan PSP Padang berhadapan dengan Dualipa, Senin (3/1/22) menyajikan permainan yang menarik dan saling adu strategi antar kedua tim. Baru 2 menit laga berjalan, Kiper Dualipa, Firhanul Insan Zinda sudah mendapat "shock teraphy" dari para pemain PSP. Sebuah tembakan terukur dari luar kotak penalti dilepaskan oleh Kapten PSP Farhan Habibi, beruntung Firhan dapat menangkap bola tersebut dengan sigap.

3 Menit berselang, kembali PSP mengancam gawang Dualipa. Kali ini giliran Reyhan Firdaus yang mengambil momen lewat eksekusi free kick usai salah seorang pemain Dualipa melakukan pelanggaran di luar kotak penalti. Sayang, eksekusi Reyhan masih tipis di atas mistar gawang.

Dualipa balik menekan Pandeka Mudo. Masih mengandalkan trio Lugas Satrya, Jimmy Tryan Brother dan Rafi Nofrianto, Dualipa memaksa para pemain PSP harus bekerja disiplin dan ekstra keras. Petaka datang bagi PSP memasuki menit ke 10. Bermula dari tendangan pojok Kelvin Haniffaturrahman, bola liar di luar kotak penalti PSP langsung disambar sepakan terukur Rafi Nofrianto. Bola yang meluncur deras ke gawang PSP tak dapat diantisipasi Aldo Fernandi. Skor 1-0 Dualipa unggul atas PSP.

Ketinggalan 1 gol membuat Pandeka Mudo semakin menggila dalam membangun serangan. Sebuah percobaan gelandang bertahan PSP Syafrinaldi masih bisa diamankan oleh penjaga gawang Dualipa Firhanul Insan Zinda. Asyik menyerang, gawang PSP nyaris kembali bobol. Sebuah heading cantik dari Lugas Satrya pada menit ke 16 gagal menambah gol buat Dualipa setelah hanya menyentuh mistar gawang PSP.

Pertengahan babak kedua, PSP kembali mendapat peluang menyamakan kedudukan. Alfadhil Gusfa melepaskan tembakan bebas dari luar kotak penalti, namun masih tipis di atas mistar gawang Dualipa. Setelah itu secara bergantian Muhammad Fadhil Assabri dan Reyhan Firdaus memberikan ancaman ke gawang Dualipa. Namun, usaha keduanya belum bisa menghasilkan gol. penyama bagi PSP. Skor 0-1 untuk keunggulan Dualipa bertahan hingga turun minum.

Dibabak kedua, kedua tim terlihat lebih hati-hati dalam memainkan pola serangan. Bola lebih banyak berkutat di lingkaran tengah. Asa bagi PSP muncul pada menit ke 55. Diawali pergerakan Full Back kiri PSP Hardiyansyah yang berhasil melepaskan bola crossing ke daerah pertahanan Dualipa. Farhan Habibi yang berdiri bebas dengan tanpa kontrol langsung menceploskan Bola ke gawang Dualipa untuk menjadikan skor imbang 1-1.

Usai gol tersebut Pandeka Mudo semakin menggila dalam menekan Dualipa. Namun, Lugas dan kawan-kawan tak gampang menyerah. Menit 67, Lugas lepas dari kawalan bek PSP, namun eksekusinya masih bisa diamankan Aldo Fernandi. Pada menit 74 akhirnya Reyhan Firdaus mencatatkan namanya di papan skor untuk menegaskan keunggulan PSP atas Dualipa. 

Berawal dari pergerakan Syafrinaldi yang mampu membuka ruang untuk Hardiyansyah, kembali bek kiri PSP tersebut melepas umpan crossing yang langsung disambut tandukan Reyhan Firdaus. Skor 2-1 untuk keunggulan PSP atas Dualipa.

Kalah 2-1. Anak- anak Dualipa coba Bangkit. Serang demi serang seakan tak habisya, dilancarkan oleh anak-anak Dualipa terus menekan pertahanan PSP. Memasuki injury time Satu peluang emas diperoleh penyerang Dualipa, Ligas Satrya yang lepas dari kawalan  bek PSP. Berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang, Lugas berhasil melepaskan sontekan, yang sayangnya masih bisa diamankan oleh bek PSP, yang sebelumnya sudah mati langkah. Skor 2-1 untuk keunggulan PSP bertahan hingga akhir pertandingan. 

PSP menyudahi Piala Suratin U-17 Sumatera Barat 2021 dengan kemenangan dan berhasil melenggang ke fase nasional.

Pelatih Kepala PSP U-17, Dedi Umar menyampaikan rasa syukur yang luar biasa atas kemenangan yang diraih anak asuhnya. "Saya sangat bersyukur dengan hasil ini. Saya hanya menyampaikan satu motivasi kepada mereka, kalau bukan sekarang kapan lagi?, Maka berjuanglah habis-habisan di waktu yang tersisa", terangnya.

Trofi kemenangan PSP semakin lengkap dengan terpilihnya Farhan Habibi sebagai pemain terbaik Piala Suratin U-17 Sumatera Barat 2021. Untuk gelar Top Skorer menjadi milik penyerang Dualipa Lugas Satrya Pratama dengan koleksi delapan gol.(Chz***)

Post a Comment

0 Comments