Tim Safari Ramadhan Pemprov Sumbar ke Pasaman, Bantu Mesjid dan Bedah Rumah

Pasaman, singkron.com -- Tim Safari Ramadhan Gubernur Sumbar disambut antusias oleh masyarakat saat melakukan kunjungan ke Mesjid Raya Languang, Nagari Languang, Kec. Rao Utara, Kabupaten Pasaman, pada Minggu (9/4/2023) malam.

Tim ini dipimpin Gubernur Sumbar yang diwakili oleh Asisten 3 Setdaprov Sumbar Andri Yulika, SH.M.Hum. Tampak yang mendampingi adalah Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Amasrul, SH bersama sejumlah Kepala OPD lainnnya. 

Andri Yulika menyampaikan pesan bahwa kekompakan elemen masyarakat di nagari adalah modal utama suksesnya pembangunan. Bila cendikiawan, ulama, ninik mamak, bundo kanduang dan pemuda dapat seiya sekata maka seluruh program pembangunan akan terlaksana dengan baik sesuai harapan. 

"Apalagi tahun 2023 ini adalah tahun politik, dimana kita akan menyongsong pesta demokrasi tahun 2024, gubernur mengharapkan masyarakat untuk tidak mudah diadu domba hanya untuk kepentingan politik sesaat," kata Andri Yulika lagi.

Pada kesempatan itu Andri Yulika menyerahkan dana hibah Pemprov Sumbar untuk kegiatan pembangunan masjid. Sementara Kadis PMD Sumbar Amasrul juga menyerahkan bantuan Al Qur'an kepada Pengurus Mesjid Raya Languang.

Dalam rangkaian kegiatan Tim Safari Ramadhan Gubernur ini juga memberikan bantuan kepada Mesjid Raya Baiturrahman, Nagari Sundata Selatan (nagari baru pemekaran), Kecamatan Lubuk Sikaping, Kabupaten Pasaman. 

Senin (10/4/2023) subuhnya Tim Safari Ramadhan Gubernur ini melaksanakan Singgah Sahur dan penyerahan bantuan bedah rumah RTLH kepada salah satu keluarga di Nagari Panti, Kecamatan Panti, Kabupaten Pasaman. 

Dalam Tim Safari Ramadhan ini selain Asisten 3 Administrasi/Umum Andri Yulika dan Kadis PMD Sumbar Amasrul, juga terlihat Kepala Bappeda Sumbar Medi Iswandi, Kadis Pendidikan Barlius, Kabiro Kesra Pemprov Al Amin, utusan Kanwil Kemenag Sumbar, Bank Nagari, Semen Padang, Dinas Sosial, Dinas Perkimtan, Kadis BMCKTR, Plt Kepala Biro Adpim, Kabag Bina Mental Spritual Setdaprov Sumbar dan penceramah H. Muhammad Ridho Nur, Lc.MA. (Chan*)

Post a Comment

0 Comments